Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal di Usia 87 Tahun

10 hours ago 3

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu Bimbim Slank, Iffet Veceha Sidharta atau Bunda Iffet meninggal dalam usia 87 tahun pada Sabtu, 26 April 2025 pukul 22.42 WIB. Bunda Iffet menghembuskan napas terakhir di kediamannya.

"Telah berpulang dengan tenang dan dikelilingi keluarga tercinta di kediaman kami, Bunda Iffet Veceha binti Abdul Aziz St Besar," tulis Slank di Instagram. "Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah SWT."

Istri Kaka Slank, Natascha Oking membagikan foto Bimbim memandangi wajah mendiang ibunya yang ditutupi kain tipis berwarna putih dan sudah terbaring kaku di atas tempat tidur. Hal serupa juga dilakukan Kaka yang berdiri di depan Bimbim.

Bimbim (kanan) dan Kaka Slank (kiri) memandangi jenazah Bunda Iffet yang meninggal pada Sabtu, 26 April 2025. Foto: Instagram Story/@nataschaule

Bunda Iffet meninggalkan empat orang anak, yaitu Adrian Sidharta, Bimo Setiawan Almachzumi (Bimbim Slank), Dianto Yusuf Sidharta, dan Laila Sidharta. Sebelumnya, ayah Bimbim, Sidharta Manghurudin Soemarno meninggal pada 4 Maret 2024.

Pemakaman Bunda Iffet

Bunda Iffet akan dimakamkan hari ini, Ahad, 27 April 2025 di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak blok AA1 blad 042. Bedasarkan pengumuman yang disampaikan oleh Natascha, salat jenazah akan dilakukan di Masjid Al Hidayah sebelum berangkat ke pemakaman pukul 12.25 WIB.

Lokasi pemakaman Bunda Iffet sama dengan almarhum suaminya yang meninggal akibat komplikasi, mulai dari jantung, paru-paru, hingga ginjal. Tahun lalu, ayah Bimbim juga dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Profil Bunda Iffet

Bunda Iffet lahir pada 12 Agustus 1937. Ia menikah dengan Sidharta Manghurudin Soemarno pada 8 Januari 1961. Sidharta merupakan putra dari gubernur pertama DKI Jakarta Soemarno Sosroatmodjo. Dalam pernikahannya, Bunda Iffet dan Sidharta dikaruniani empat anak.

Bunda Iffet turut mendampingi Bimbim dan rekan-rekannya yang tergabung dalam grup Slank. Ia sering datang dalam berbagai kesempatan, mulai dari konser hingga momen penting lainnya. Bunda Iffet menyukai musik rock dan blues yang dimainkan oleh Slank sampai menyebut dirinya sebagai Rock n' Roll Mom. Kehadirannya menjadi motivasi tersendiri bagi para personel Slank untuk terus berkarya dan menghibur para Slankers.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |