Tangerang, (ProBanten) – Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, Jasa Raharja Cabang Banten mengadakan program edukasi dan sosialisasi kepada para guru di SMA Nusantara I Kota Tangerang.
Kegiatan ini bertujuan membekali para pendidik dengan pemahaman mendalam terkait keselamatan berkendara, yang nantinya dapat diteruskan kepada para siswa sebagai generasi penerus bangsa.
Dalam acara tersebut, para guru diberikan pelatihan mengenai pengenalan rambu-rambu lalu lintas, pentingnya kelengkapan berkendara, serta pengalaman nyata dalam menerapkan aturan lalu lintas yang aman dan tertib.
Selain itu, Jasa Raharja menyerahkan modul pembelajaran khusus tentang Pendidikan Lalu Lintas yang dirancang untuk mendukung pembentukan karakter siswa agar sadar dan aktif dalam berlalu lintas secara aman dan nyaman. Modul ini mencakup materi yang dirancang untuk siswa kelas X, XI, dan XII.
Penyerahan modul dilakukan oleh Dian Kartika Sari, SE., MM., AAIK, CRP, AMRP, Kepala Bagian Administrasi PT Jasa Raharja Cabang Banten, kepada Hesti Yuniasih, SE., M.Pd., Wakil Kepala Sekolah SMA Nusantara I. Dengan adanya modul ini, diharapkan pendidikan keselamatan berlalu lintas menjadi bagian integral dari pembelajaran di sekolah.
Menurut Dian, peran guru sangat penting dalam membangun karakter siswa yang disiplin dan santun saat berkendara. Menurutnya, siswa adalah aset masa depan bangsa, sehingga perilaku berkendara yang aman perlu ditanamkan sejak dini untuk mengurangi risiko kecelakaan yang dapat menghambat pencapaian cita-cita mereka.
Selain membahas keselamatan berkendara, Jasa Raharja juga memberikan edukasi tentang peran dan fungsi lembaga dalam menjalankan amanat Undang-Undang No. 33 dan 34 Tahun 1964.
Sebagai institusi yang diberikan amanah Negara untuk memberikan perlindungan kepada korban
kecelakaan lalu lintas, Jasa Raharja turut mengedukasi masyarakat agar lebih peduli terhadap aturan berkendara.
Melalui kegiatan ini, Jasa Raharja berharap dapat meningkatkan kesadaran semua pihak, termasuk guru dan siswa, tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas. Dengan kampanye keselamatan yang terus digalakkan, diharapkan angka kecelakaan lalu lintas dan dampaknya dapat diminimalkan secara signifikan. (Ril)