Cantika Review: Azarine Invisipore, Base Makeup yang Bisa Jadi Pengganti Sunscreen

15 hours ago 2

CANTIKA.COM, Jakarta - Azarine, brand kecantikan lokal Indonesia yang dikenal sebagai jenama yang concern pada Sunscreen, merayakan 23 tahun perjalanannya dengan mengumumkan Dino SEVENTEEN sebagai International Brand Ambassador terbaru sekaligus meluncurkan rangkaian inovasi Sun Protection Fusion Series. Kali ini Cantika Review mengulas produk terbarunya. 

Kolaborasi ini menjadi langkah penting dan menandai babak baru bagi Azarine, karena untuk pertama kalinya Dino SEVENTEEN bergabung dengan brand lokal Indonesia. Kehadirannya menjadi inspirasi bagi generasi muda, sekaligus mempertegas posisi Azarine dengan inovasi sunscreen makeup terbarunya. 

Momentum perayaan anniversary tersebut pun kian bermakna dengan perkenalan dua inovasi terbaru dari Sun Protection Fusion (SPF) Series. Rangkaian produk ini diperkaya dengan Sun Protection Fusion Technology yang hanya dimiliki oleh Azarine. 

Sebelumnya, Azarine telah meluncurkan produk Glowkiss Sunscreen Lip Balm, lip balm dengan SPF 35 PA+++ yang melindungi bibir dari sinar UVA & UVB sekaligus melembabkan dengan warna natural, dan diperkaya Ceramide NP, Peptide, dan Vitamin C.

Kini, Azarine menghadirkan dua produk andalan dari seri yang sama: Invisipore Primer Sunscreen SPF 50 PA++++ yang memiliki fungsi 2-in-1 sebagai primer, mampu menyamarkan pori, melembapkan hingga 24 jam, serta menenangkan kulit berkat Centella Asiatica, Niacinamide, dan teknologi PENTATIVIN™; serta Covermatte Sunscreen Cushion SPF 50+ PA++++ yang memadukan perlindungan maksimal dengan hasil riasan flawless matte. 

Cushion ini melindungi kulit dari UV, polusi, dan blue light, sekaligus memberikan coverage mulus tanpa oksidasi, hasil tahan lama, dan tetap ringan di kulit sepanjang hari. Sun Protection Fusion lahir dari realita sehari-hari di mana paparan sinar matahari dan polusi kian tinggi, sementara gaya hidup masyarakat semakin aktif. 

Dari kebutuhan inilah, Azarine menggunakan pendekatan skincare-first dan menghadirkan inovasi sunscreen SPF tinggi yang sekaligus berfungsi sebagai makeup. Untuk menghadirkan pengalaman yang lebih seru, rangkaian Sun Protection Fusion ini juga dikemas fun dan dilengkapi dengan berbagai macam special merchandise yang bisa menjadi kejutan menyenangkan bagi konsumen,” imbuh Marcella.

Testimoni Azarine Invisipore 
Raihana Devi saat memakai Azarine Invisipore Primer Sunscreen/Foto: Doc. Pribadi

First impression Sahabat Cantika, Raihana Devi  saat memakai Azarine Invisipore Primer Sunscreen adalah tekstur-nya yang creamy tetapi terasa light, mudah di-blend dan tidak menimbulkan white cast sama sekali, justru memberi efek glow dan lembap di muka. 

"Lalu, karena fungsi base makeup ini sebagai primer untuk ngeblur pori-pori dan garis halus jadi efeknya kalau di muka, bagiku jujur enggak terlalu blurring banget tapi memang menyamarkan sedikit di bagian garis halus (smile line)," ucap Devy. 

Namun, kalau menurut dia dipakai sebagai base makeup, Azarine Invisipore ini tetep bagus  karena formulanya yang bikin lembab sehingga yang dry skin pun ga perlu terlalu banyak skin prep. 

Selain itu, karena base makeup ini 2in1 products yang sudah include sunscreen dan primer, untuk kegiatan yang tidak terlalu terpapar sinar matahari menurut dia bisa pakai Azarine saja karena sudah SPF 50 PA+++. 

Begitu pula saat aku ada kegiatan di outdoor, aku juga coba pakai ini sebagai base tanpa menggunakan setting spray sama sekali ternyata lumayan mengunci makeup dan tidak bikin makeup longsor atau patchy. Paling sedikit crack di smile lines saja, dan sampe lebih dari 8 jam pun makeup masih stay tidak geser sama sekali walaupun tidak memakai setting spray.

Pilihan Editor: Cantika Review: Serum dan Moisturizer Y.O.U Cepat Meresap dan Bikin Kulit Wajah Lebih Lembap

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |