Netflix Menguji AI untuk Fitur Pencarian

1 day ago 1

PLATFORM streaming Netflix menguji fitur pencarian baru dengan dukungan OpenAI yang memungkinkan pengguna mencari tayangan menggunakan istilah yang lebih spesifik. Dikutip dari Techdect dalam laporan The Verge pada Sabtu, 12 April 2025, fitur pencarian yang dilengkapi AI ini dirancang fleksibel menemukan konten.

Misalnya pengguna bisa mencari rekomendasi dengan mengetik, "film yang cocok ditonton saat sedih." Begitu pula jika ingin menonton serial dengan alur cerita yang tak terduga, cukup mengetik "serial dengan akhir yang mengejutkan".

Penggunaan AI untuk Netflix

Dikutip dari Endgadget, fitur baru yang memanfaatkan AI ini masih bersifat opsional dan belum diluncurkan secara global. Netflix baru membagikan akses uji fitur tersebut kepada sebagian pelanggan di Australia dan Selandia Baru, khususnya bagi pengguna perangkat berbasis iOS. Uji ini dilakukan untuk melihat reaksi dan tanggapan dari pengguna sebelum fitur ini diterapkan secara luas.

MoMo Zhou selaku perwakilan dari Netflix menjelaskan bahwa perusahaan berencana memperluas cakupan pengujian fitur ini ke Amerika Serikat. "Saat ini fitur pencarian baru hanya akan tersedia di perangkat iOS," kata Zhou. Netflix belum mengungkapkan rencana lanjutan mengenai ketersediaan fitur ini untuk platform lain seperti Android atau versi desktop.

Dikutip dari Antara, CEO Netflix Greg Peters melalui podcast Decoder menjelaskan bahwa sebenarnya Netflix sudah lama tertarik mengadopsi AI dalam sistem rekomendasi. Menurut Peters pemanfaatan AI dan machine learning di Netflix sudah berjalan lebih dari dua dekade. Teknologi ini telah menjadi bagian penting dalam rekomendasi tontonan yang disesuaikan dengan preferensi masing-masing pengguna. "Netflix berusaha untuk memahami perkembangan teknologi terbaru dan mencari cara terbaik untuk menggunakannya," katanya.

Peters menambahkan bahwa peran teknologi bukan hanya sebatas alat bantu, tetapi juga jembatan yang memungkinkan cerita-cerita memikat dapat disampaikan secara efektif.

Tentang OpenAI

OpenAI adalah perusahaan riset teknologi yang berfokus mengembangkan dan memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan. Perusahaan ini terus mengembangkan teknologinya seiring persaingan AI. Terbaru, OpenAI meluncurkan model o1-Pro yang dapat diakses oleh para pengembang melalui Application Programming Interface (API). Dengan model ini, pengembang dapat mengintegrasikan kecerdasan buatan ke dalam aplikasi atau layanan yang dikembangkan.

Pilihan Editor: Rekomendasi 10 Film Netflix Terbaru yang Tayang di April-Mei

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |