Moon Lagu Baru Astro Penghormatan untuk Moonbin

3 hours ago 1

Grup K-Pop Astro merilis lagu berjudul Moon sebagai bentuk penghormatan untuk mendiang Moonbin. Lagu ini diluncurkan pada Sabtu, 19 April 2025, bertepatan dengan dua tahun sejak kepergian Moonbin. Dikutip dari WowKorea single digital ini melibatkan 22 artis K-Pop lintas agensi. Lee Minhyuk, Kihyun, IM dari Monsta X, Wonwoo, Mingyu, DK, dan Seungkwan dari Seventeen, serta Bang Chan dari Stray Kids ikut dalam proyek ini.

Deretan nama lain yang juga terlibat antara lain Rocky, Hello Gloom, Chan Hee dari SF9, Choi Yoo Jung dan Kim Do Yeon. Billie Moon Sua adik kandung Moonbin juga ikut dalam kolaborasi ini. Kolaborasi ini menjadi momen penghormatan emosional yang dirangkai oleh para sahabat dekat sang idola.

Penghormatan Kepada Moonbin

Dalam proyek kolaboratif ini, pemimpin Astro Jinjin berperan utama dalam komposisi lagu Moon. Anggota lainnya berkontribusi dalam penulisan lirik. Bukan sekadar karya penghormatan, hasil pendapatan Moon akan disalurkan untuk orang-orang yang membutuhkan. Dikutip dari Antara, Minggu, 20 April 2025, lirik lagu Moon membawa pesan emosional yang mendalam dari para sahabat dan rekan kerja Moonbin. 

Pada 2024, Jinjin sempat merilis lagu  Fly yang menjadi simbol kedekatan keduanya. Woozi dari Seventeen juga merilis lagu What Kind of Future pada hari ulang tahun Moonbin yang terinspirasi oleh kecintaan Moonbin terhadap musik khususnya terhadap lagu-lagu yang belum pernah dirilis sebelumnya, dikutip dari ABS CBN.

Pada 2025, Cha Eun Woo dan Yoon San Ha kembali meluncurkan video cover lagu pada hari ulang tahun Moonbin.  Lagu Moon melibatkan kolaborasi 22 artis telah resmi dirilis pada Sabtu, 19 April. Kini sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik daring. Di YouTube, video musiknya telah meraih lebih dari 2,7 juta penonton hanya dalam waktu dua hari setelah peluncuran.

Pilihan Editor: Konser Astro dan Upaya Membangkitkan Kenangan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |