List Barang Bawaan Traveling untuk Ibu dan Balita

1 day ago 7

INFO NASIONAL - Liburan bersama balita selalu menjadi petualangan tersendiri bagi para ibu. Menyenangkan? Pasti. Tapi juga penuh tantangan, terutama dalam hal packing. Tidak hanya harus memikirkan kebutuhan pribadi, ibu juga harus memastikan semua keperluan si kecil terbawa dengan lengkap dan rapi. Maka dari itu, menyusun list packing untuk liburan menjadi kunci penting agar momen liburan berjalan lancar tanpa stres.

Artikel ini akan membimbing Moms menyusun list barang bawaan traveling yang praktis dan lengkap, mulai dari pakaian, makanan, obat-obatan, hingga perlengkapan traveling seperti mukena traveling dan bantal leher untuk kenyamanan selama perjalanan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tips Menyusun Barang
Balita masih berada di fase eksplorasi, cepat bosan, dan belum bisa mengungkapkan kebutuhan dengan jelas. Salah sedikit dalam persiapan bisa bikin liburan jadi penuh drama. Apalagi, anak-anak mudah rewel kalau lapar, ngantuk, atau merasa tidak nyaman.

Maka dari itu, penting bagi Moms untuk tidak asal ambil barang, tapi menyusun daftar dengan terstruktur. List packing untuk liburan bukan hanya daftar bawaan, tapi menjadi peta perjalanan yang membantu Moms tetap tenang dan sigap di setiap situasi.

Pertama: Bagi Berdasarkan Kategori
Pisahkan kebutuhan ke dalam beberapa kategori utama. Ini akan memudahkan pengepakan dan meminimalkan risiko barang tertinggal.

Kedua: Gunakan Tas Khusus Anak
Simpan barang anak dalam tas tersendiri agar lebih mudah diakses, terutama saat dalam perjalanan (di bandara, rest area, atau dalam kendaraan).

Ketiga: Pilih Perlengkapan Traveling Praktis
Gunakan perlengkapan yang multifungsi dan hemat tempat seperti mukena traveling atau bantal leher kecil yang bisa digantung di tas.

Berikut contoh list barang bawaan traveling yang bisa Moms sesuaikan dengan destinasi, durasi liburan, dan cuaca.

Pertama: Keperluan Anak Balita
Pakaian: 4–5 stel pakaian harian (pilih bahan adem dan mudah kering), 2 stel piyama atau baju tidur, 1 jaket atau hoodie, 1 topi (untuk panas atau dingin), kaos kaki dan sepatu nyaman, popok sekali pakai secukupnya + popok kain (jika perlu), celemek makan.

Peralatan Mandi dan Kesehatan:
Sabun dan sampo khusus bayi, tisu basah & tisu kering, minyak telon, termometer, obat demam dan obat andalan lainnya, plester luka kecil, sisir anak, handuk kecil.

Makan dan Minum:
Susu formula & botol susu (jika masih minum susu), cemilan sehat (biskuit, buah potong, roti tawar), sendok anak dan mangkuk kecil, termos air panas, botol minum, tisu makan, kantong plastik untuk sampah.

Hiburan:
Mainan favorit atau boneka kecil, buku cerita atau gambar, gadget dan headset (jika dibolehkan)


Kedua: Keperluan Ibu
Pakaian: 3–4 stel pakaian santai, baju tidur, pakaian dalam secukupnya, jilbab dan inner (bagi yang berhijab), cardigan atau jaket ringan, sandal dan sepatu nyaman, kain gendong atau selendang (bisa untuk gendong dan selimut).

Perlengkapan Traveling Pribadi: Terdiri dari; skincare ukuran mini, obat pribadi, hand sanitizer, sikat dan pasta gigi, tisu basah dan kering, mukena traveling (ringkas, ringan, dan bisa masuk pouch kecil), bantal leher (untuk istirahat nyaman selama perjalanan).

Perlengkapan Traveling Tak Terduga
Saat bepergian dengan bayi atau anak kecil, Moms harus siap menghadapi hal-hal tak terduga, termasuk kesehatan si Kecil. Laman Kids Clinic menekankan pemeriksaan kesehatan sebelum perjalanan dan vaksinasi sangat diperlukan. Selain itu, masih dari sumber yang sama, terdapat beberapa barang tak terduga yang nyatanya penting untuk disiapkan.

Berikut selengkapnya:
Nomor kontak darurat: catat nomor telepon darurat untuk ambulans, kontak rumah sakit terdekat dari tempat menginap, dan kontak hotel atau pengelola akomodasi yang dapat membantu jika terjadi keadaan darurat.

Kompres es atau gel: gunakan pada area yang terbentur untuk mengurangi bengkak.
Obat diare & probiotik: untuk mencegah dehidrasi akibat diare atau muntah.
Obat anti serangga: konsultasikan dengan apoteker mengenai produk yang aman untuk bayi Anda.

Krim atau semprotan antiseptik: digunakan setelah membersihkan luka agar terhindar dari infeksi.
Plester: bawa dalam berbagai ukuran dan bentuk untuk luka ringan.
Obat penurun panas bayi: misalnya parasetamol untuk menurunkan demam dan mengurangi nyeri.
Termometer: model ketiak lebih praktis dan mudah dibawa.

Obat resep dokter: jika bayi Anda mengonsumsi obat resep, pastikan membawa cukup untuk durasi perjalanan. Tisu basah antibakteri berbahan dasar alkohol (minimal 60 persen), serta tabir surya dengan SPF minimal 15 dan perlindungan UVA & UVB.

Dengan menyusun list barang bawaan traveling secara sistematis dan menyiapkan perlengkapan traveling yang sesuai kebutuhan, liburan akan terasa jauh lebih ringan dan menyenangkan. Moms pasti menyadarinya, kenyamanan anak dimulai dari kesiapan ibu. Jangan lupa untuk merawat diri sendiri selama liburan ya. (*)

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |