TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta gagal meraih poin dalam pertandingan kandang melawan Semen Padang FC dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pekan ke-30, Minggu, 27 April 2025. Bermain di Stadion Pakansari, Bogor, Macan Kemayoran kalah dengan skor 0-2.
Semen Padang berinisiatif menyerang lebih dulu. Bruno Gomes memberikan ancaman saat pertandingan baru memasuki menit pertama. Ia melepaskan tembakan setelah menerima umpan dari Cornelius Ezeiel,tetapi bola sepakannya masih melenceng.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tim tamu akhirnya mencetak gol pertamanya pada menit ke-19 melalui Firman Juliansyah memanfaatkan assist dari Irkham Mila. Gol ini berawal dari serangan balik cepat dari sektor sayap yang diselesaikan dengan baik oleh Firman dengan tembakan mendatar keras.
Setelah tertinggal, Persija meningkatkan serangannya. Muhammad Rayhan Hannan dan Ondrej Kudela sempat melepaskan tembakan, tetapi upaya mereka masih gagal.
Pada menit ke-31, Rayhan terpaksa ditarik keluar lapangan dengan ditandu setelah mengalami cedera. Posisinya digantikan Dony Tri Pamungkas.
Masuknya Dony sempat memberikan ancaman. Dia yang menekan dari sayap kanan bisa mengirimkan umpan silang yang kemudian disepak Gustavo Almeida ke gawang. Penyerang Brasil itu sempat berselebrasi merayakan golnya, tetapi wasit menganulir karena Dony sudah dalam posisi offside lebih dulu.
Menjelang jeda turun minum, menit ke-44, Bruno Gomes menggandakan keunggulan Kabau Sirah. Gol ini tak lepas dari kontribusi Cornelius Stewart yang bergerak cepat dari sayap kanan. Kedudukan berubah menjadi 2-0.
Persija sempat mendapatkan penalti pada tambahan waktu babak pertama setelah pemainnya jatuh di kotak. Namun, wasit itu membatalkan keputusannya.
Di babak kedua, Persija bermain lebih baik. Hanif Sjahbandi masuk dari bangku cadangan. Berikutnya, pelatih Carlos Pena memasukkan Ryo Matsumura untuk menggantikan Ryo Matsumura menjelang sejam pertandingan.
Sejumlah peluang berbahaya mampu diciptakan Persija. Tetapi Gustavo dan rekan-rekannya tak mampu menembus pertahanan lawan yang kokoh. Penjaga gawang Arthur Da Silva tampil bagus. Dia berulang kali mampu menjaga gawangnya tidak kebobolan.
Persija tak mampu mencetak gol balasan di sisa waktu, skor 0-2 untuk keunggulan tim tamu. Dengan hasil ini, Macan Kemayoran tidak bisa kembali masuk empat besar di klasemen sementara. Tim asuhan Carlos Pena di urutan kelima dengan 47 poin dari 30 pertandingan.
Sementara, Semen Padang belum bisa keluar dari zona degradasi setelah mendapatkan tiga poin. Nilainya saat ini 28 dari 30 bulan pertandingan. Mereka masih tertinggal satu poin dari tim zona aman, Barito Putera dengan jarak satu poin
Pertandingan berikutnya di Liga 1, tim asuhan Carlos Pena akan melawan Borneo FC dalam laga tunda, Minggu, 4 Mei 2025. Sementara, Semen Padang akan bermain di kandang sendiri melawan Madura United selang sehari.
Pilihan Editor: Hasil Liga 1: Persis Solo vs Persita Tangerang 1-0, Sho Yamamoto Cetak Gol Kemenangan