Lebih Dekat dengan Shabrina Leanor, Pemenang Indonesia Idol 2025

5 hours ago 2

TEMPO.CO, Jakarta - Senin Malam 19 Mei 2025 menjadi saksi perjalanan panjang dan perjuangan Shabrina Leanor, penyanyi asal Manggar, Belitung Timur. Dia terpilih sebagai juara Indonesian Idol musim ke 13. Shabrina berhasil mengalahkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia dan mengukir namanya sebagai bintang muda dalam industri musik Tanah Air.

Lahir pada 23 Juli 2000, Shabrina Leonita anak bungsu dari lima bersaudara dalam keluarga yang sarat dengan darah seni musik. Bakatnya mengalir dari kakek, paman, hingga ibunya yang juga musisi. Sejak kecil, Shabrina telah aktif mengikuti berbagai kompetisi menyanyi baik di tingkat daerah, nasional, maupun internasional. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Beberapa prestasi penting yang pernah diraihnya antara lain juara runner-up Dayang Belitung Timur (2016), juara Festival Lomba Seni dan Siswa Nasional (FLS2N) SMA tingkat nasional (2017), juara 1 I-Sing Indonesia Goes to France (2017), serta juara 1 Karaoke World Championship di Finlandia (2021).

Selain menyanyi, Shabrina juga mengasah kemampuan komunikasi dan seni perannya. Ia menempuh pendidikan pada Jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Mercu Buana, telah tamat pada Desember 2023. Dengan kemampuannya, ia juga berkiprah jadi presenter dan model.

Shabrina memulai perjalanan Indonesian Idol 2025 dengan membawakan lagu Make You Feel My Love dari Adele pada babak audisi. Penampilannya menuai pujian dari para juri, seperti Bunga Citra Lestari. Tak mengherankan, sebelumnya ia juga aktif sebagai wedding singer. 

Pemenang Indonesian Idol, Shabrina Leanor mendapatkan hadiah berupa uang tunai Rp 150 juta, satu unit mobil Mitsubishi X Force, serta paket liburan. Penyerahan hadiah dilakukan langsung oleh Menteri Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya, Wakil Menteri Irene Umar, dan Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo. Total hadiah sempat jadi bahan perbincangan karena dianggap stagnan, tak memperdulikan inflasi.

Laili Ira berkontribusi dalam penulisan artikel ini. 

Pilihan editor: Hadiah yang Diterima Shabrina Leanor, Juara Indonesian Idol 13

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |