Gibran Jadi Saksi Nikah Mantan Ajudan di Solo

4 hours ago 1

TEMPO.CO, Solo - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menjadi saksi pernikahan mantan ajudannya semasa menjabat sebagai Wali Kota Solo, Yusuf Islammudin. Selain Gibran, hadir sebagai saksi nikah Yusuf yaitu Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Akad nikah eks ajudan Gibran tersebut dilangsungkan di Gedung Graha Saba Buana Solo, Ahad sore, 25 Mei 2025. Gibran telah berada di Kota Solo sejak Jumat, 23 Mei 2025. Dia melakukan kunjungan kerja di antaranya meninjau pelayanan fast track Makkah Route untuk keberangkatan calon jemaah haji di Bandara Adi Soemarmo pada Jumat malam lalu. 

Adapun dari pantauan Tempo pada Ahad, Gibran dan Bahlil tiba di lokasi acara tersebut sore hari menjelang pukul 16.00 WIB. Keduanya mengenakan setelan jas dengan warna hitam.

Acara akad nikah tampak dihadiri sejumlah menteri Kabinet Merah Putih di antaranya Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni dan Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo. 

Yusuf mengatakan pihaknya memang mengundang beberapa menteri dan pejabat termasuk Kapolda Jawa Tengah Irjen Ribut Hari Wibowo. Tampak hadir juga Utusan Khusus Presiden Raffi Ahmad, Wali Kota Solo Respati Ahmad Ardianto, serta pimpinan Pura Mangkunegaran Solo, KGPAA Mangkunegara X. 

“Kalau Pak Jokowi di resepsi. Raffi Ahmad dan Chef Arnold di akad jam 15.30. Selain itu wakil menteri juga saya undang di akad,” ungkap Yusuf kepada wartawan di Solo.

Selepas akad nikah Yusuf, Gibran tidak banyak berkomentar. Dia meninggalkan lokasi usai menjadi saksi pernikahan eks ajudannya tersebut. 

"Langsung balik ya,” ujar Gibran sembari melambaikan tangan ke arah wartawan yang meliput acara itu. 

Sementara itu, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mendoakan agar pernikahan Yusuf dengan istrinya, Arvina Puspitasari Putri, langgeng dan diberi umur panjang. 

“Selamat semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawadah wa rohmah, diberikan keturunan yang saleh dan salehah, dan dipanjang umurnya dan langgeng. Mas Yusuf anak baik,” ucap Bahlil. 

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |