6 Tips Reapply Sunscreen agar Makeup Tetap On, Menurut Dokter Kulit

8 hours ago 5

CANTIKA.COM, Jakarta - Kita semua sudah sering mendengar pentingnya memakai tabir surya alias sunscreen dalam kondisi cuaca apa pun. Meskipun cuaca tidak terlalu cerah atau kamu berada di dalam ruangan berjam-jam, sinar ultraviolet (UV) yang berbahaya tetap dapat menyebabkan kerusakan. Dan bukan hanya itu, penting juga untuk mengoleskan kembali alias reapply sunscreen sepanjang hari, meskipun menggunakan riasan yang mengandung SPF.

Berikut tips reapply sunscreen sambil menjaga riasan kamu tetap utuh menurut dokter kulit Doris Day dan dokter kulit Marina Peredo.

1. Oleskan Sunscreen ke Seluruh Wajah

Sebelum kamu berpikir untuk reapply sunscreen, kamu perlu memulai dengan dasar tabir surya yang kuat. "Cara terbaiknya adalah menggunakan dasar SPF yang kuat sebelum mengaplikasikan riasan apa pun," ujar dokter Peredo dikutip dari laman Byrdie. Ini harus menjadi langkah yang tidak bisa ditawar dalam rutinitas perawatan kulit setiap hari.

Aturan praktisnya adalah dengan menuangkan tabir surya ke jari telunjuk dan jari tengah, lalu mengoleskannya ke wajah. Ini seharusnya lebih dari cukup untuk menutupi seluruh wajah, telinga, dan leher, tetapi kamu dapat mengoleskan lebih banyak jika perlu.

2. Pertimbangkan Pakai Sunscreen Tint

Dokter Peredo mengatakan salah satu pilihan terbaik reapply sunscreen agar makeup tetap on adalah menggunakan pendekatan multitasker dan menggunakan SPF berwarna. Ia mengatakan produk tersebut dapat diaplikasikan secara tipis—dengan jari, spons, atau kuas makeup—di atas riasan (dan lapisan pertama tabir surya Anda) untuk menyegarkan kulit dan menambahkan lapisan perlindungan SPF.

3. Reapply dengan Tabir Surya Bubuk

Salah satu cara termudah untuk mengaplikasikan ulang sunscreen saat bepergian adalah dengan sedikit tabir surya bubuk. Dokter Day merekomendasikan formula bubuk berbasis mineral karena dirancang untuk membersihkan riasan dan melindungi kulit wajah. Ia menekankan ketika tidak mengaplikasikan ulang tabir surya akan membuatnya seolah-olah kita tidak pernah mengaplikasikannya [sejak awal], karena tabir surya akan luntur atau rusak dalam beberapa jam setelah pengaplikasian.

Tabir surya bubuk adalah alternatif yang bagus untuk losion dan krim jika kamu cenderung berminyak dan ingin mempertahankan hasil akhir matte pada kulit sepanjang hari.

4. Semprotkan Setting Spray SPF

Jika kamu tidak ingin menyentuh wajah, setting spray yang mengandung SPF adalah solusi yang tepat. Semprotkan secukupnya ke seluruh wajah untuk menambah tabir surya dan sedikit menyegarkan.

Dokter Peredo menyarankan untuk mengaplikasikannya kembali di atas riasan setiap 30 menit jika kamu berada di bawah sinar matahari langsung atau setiap dua hingga tiga jam jika berada di dalam ruangan. Tips lainnya dari dokter adalah simpan produk di dalam pendingin jika kamu berada di pantai atau acara olahraga untuk memaksimalkan rasa segarnya.

5. Pakai Bedak Padat yang Mengandung SPF

Mengaplikasikan bedak padat yang mengandung SPF juga salah satu langkah reapply sunscreen. Namun, penting untuk memperhatikan angka SPF-nya. Dokter Day mengatakan bahwa SPF 30 adalah pilihan terbaik untuk memulai ketika mencari pilihan SPF yang sesuai dan tidak merekomendasikan SPF 15 atau kurang untuk siapa pun, terutama pada wajah.

Saat menggunakan bedak padat, pastikan untuk tidak mencelupkan spons yang berkeringat dua kali ke dalam bedak karena dapat menyebabkan bakteri menyebar dan merusak lapisan atas bedak. Bahkan, bedak padat tersebut mungkin menjadi bergelombang atau mengeras karena minyak berlebih, jadi berhati-hatilah. .

6. Gunakan Spons Rias

Menggunakan spons atau beautyblender untuk menepuk-nepuk tabir surya biasa di atas riasan juga merupakan pilihan yang tepat dan efisien untuk reapply sunscreen. Untuk melakukannya, tambahkan SPF cair atau krim biasa ke spons dan tepuk-tepuk perlahan ke seluruh wajah hingga terserap dan setiap area tertutup.

Pilihan Editor: 8 Area yang Kerap Terlupakan dari Sunscreen, Menurut Dokter Kulit

BYRDIE

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika

Read Entire Article
Bogor View | Pro Banten | | |